Puspar UGM menjadi narasumber dalam Rapat Kerja dengan Tema Capacity Building Pengelolaan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya yang diselenggarakan oleh Biro Administrasi Perekonomian dan SDA Setda DIY. (17/7)
Pelaksanaan kegiatan ini untuk memperkuat kapasitas pengelola desa/kalurahan dan organisasi di tingkat desa/kalurahan mandiri budaya dari sisi intelektual maupun ketrampilan dalam pembangunan kapasitas pengelolaan desa/kalurahan mandiri budaya serta kemampuan koordinasi terkait penyelenggaraan kebijakan desa/kelurahan mandiri budaya di DIY. Dari hasil rapat kerja, diharapkan dapat menghasilkan menghasilkan rumusan rekomendasi bahan kebijakan Penyelenggaraan Kebijakan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya berkaitan dengan keberlanjutan program Desa/Kalurahan Mandiri Budaya di masing-masing desa/kalurahan maupun rekomendasi terkait kebijakan pengembangan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya kepada Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta.
Hadir dalam kesempatan ini Dr. Destha Titi Raharjana, S.Sos, M.Si memaparkan terkait Penguatan Kapasitas Pengelolaan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya. Dari paparan tersebut diusulkan rekomendasi untuk tindak lanjut yaitu perlunya komitmen dan profesionalisme SDM pengelola tingkat desa untuk menciptakan system yang transparan dan akuntabel, menciptakan local champion atau penggerak di masing-masing pilar agar masing-masing unit bisnis di desa/kalurahan mandiri budaya dapat berkelanjutan dan mampu merencanakan model kemitraan dengan lembaga akademisi/lembaga keuangan untuk melakukan kesepakatan Kerjasama menguatkan kapasitas desa/kalurahan.